Morowali (deadlinews.com) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Morowali melaksanakan Pemungutan Suara Ulang (PSU) untuk Pemilihan Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) di 2 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang berada di Kecamatan Bahodopi, Kamis (5/12-2024).
Hasil PSU tersebut mengukuhkan kemenangan telak ‘lagi’ bagi pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur, Anwar Hafid – Reny Lamadjido.
Kemenangan pasangan Anwar – Reny dalam PSU di Morowali tersebut pun seakan menjadi bukti perkataan Anwar Hafid yang menyebut tidak takut dengan adanya beberapa wilayah Sulawesi Tengah yang melakukan pemungutan suara ulang.
“Saya sih sebenarnya tidak pernah ragu mau diulang-ulang berapa pun, Insyaallah Berani menang,” kata Anwar Hafid saat membawakan sambutannya dalam acara Temu Kader Demokrat di Palu, Rabu (4/12).
Hal itu ia sampaikan menjawab pertanyaan-pertanyaan relawan ‘Berani’ yang resah terkait akan adanya proses pemungutan suara ulang.
“Ada yang WA saya banyak sekali, Pak udah mau pemilihan ulang lagi, saya bilang yang pemilihan cuma 3 TPS, tidak seluruhnya,” kata Anwar Hafid.
Adapun dua TPS yang melaksanakan PSU di Morowali yakni TPS 06 dan TPS 07 di Desa Bahodopi.
Di TPS 06, pasangan nomor urut 2, Anwar Hafid – Reny Lamadjido, menang telak lagi dengan meraih 174 suara, kemudian pasangan nomor urut 1, Ahmad Ali – Abdul Karim Aljufri, memperoleh 60 suara, yang disusul pasangan nomor urut 3, yang mendapat 21 suara.
Di TPS 07, Anwar Hafid – Reny Lamadjido dengan tagline Berani kembali unggul dengan perolehan 141 suara.
Sedangkan pasangan Ahmad Ali – Abdul Karim Aljufri hanya meraih 51 suara, disusul pasangan nomor urut 3 meraih suara sama dengan nomor urut nya yakni 3 suara.
Total pemilih di TPS 06 berjumlah 257 orang, dengan 255 suara sah dan 2 surat suara dinyatakan rusak. Di TPS 07, jumlah pemilih yang memberikan hak pilih tercatat 199 orang, dengan 195 suara sah dan 4 suara rusak.
Kemenangan Anwar – Reny di kedua TPS ini menambah pundi-pundi suara mereka dalam PSU yang dilaksanakan serentak di beberapa wilayah di Sulteng, menegaskan dominasi pasangan ini di kawasan Morowali pada Pemilu Gubernur 2024. ***
(frd)